Selamat jalan Julia Perez alias Jupe
Semoga engkau diterima di sisi-Nya
Kepergianmu membawa duka yang mendalam
Untuk keluarga dan sanak di kandung badan
Kepergianmu untuk selamanya sungguh fenomena.
Betapa tidak?
Banyak yang memprediksikanmu sebelumnya
Banyak yang mendoakanmu sebelumnya
Dan setelah kau tiada banyak juga yang memperbincangkanmu
Bukankah itu suatu fenomena?
Engkau dikait-kaitkan dengan ketahayulan
Dikait-kaitkan dengan kemistikan
Sampai-sampai engkau dianggap masih hidup
Ya semoga saja engkau masih hidup dan tetap harum
Tapi bukan jasadmu akan tetapi namamu yang akan hidup
Selalu ada dihati para penggemarmu
Dihati orang-orang yang pernah engkau bantu
Selamat jalan Jupe
Semoga engkau tenang di alam sana
Diterima segala perbuatan baikmu
Dihapuskan semua kesalahan-kesalahanmu
Aamiin...
No comments:
Post a Comment
Pesan
Note: only a member of this blog may post a comment.